Beberapa orang yang terbiasa menggunakan internet,
seperti browsing, sosial network , chating dan sebagainya mungkin masih kurang
mengerti dalam hal menentukan pengalamatan internet. Sebenarnya pengalamatan internet digunakan untuk
media berkomunikasi melalui jaringan internet dengan seluruh komputer satu dengan yang lainnya. Oleh sebab itu diperlukan tata cara pada jaringan komputer untuk
saling berkomunikasi dengan menentukan nomor IP Address dan nama domain secara unik yang tidak dapat dilakukan secara
sembarangan.
Terdapat beberapa pola dasar pengalamatan di Internet ,
yaitu : untuk keperluan Web dan
untuk keperluan e-mail . Untuk keperluan Web, alamat internet sering
disebut URL (Uniform Resource Locator dan biasanya dituliskan dalam susunan
seperti berikut :
protokol://domain/direktori/file
Contoh URL
:
http://herry.blogspot.com/2009/09/04/jadi-pegawai-itu-lelah/
·
Protokol : Menentukan
tata cara komunikasi yang digunakan. Protokol yang sering digunakan
adalah http, https, ftp.
·
Domain : Merupakan tata cara penamaan suatu host yang digunakan untuk menentukan
posisi hirarki host dari jaringan Internet.
·
Direktori : Merupakan
folder tempat penyimpanan informasi.
·
File : File-file
yang disimpan-> (kadang tidak perlu dituliskan).
Untuk
keperluan surat elektronik, alamat biasanya ditulis menggunakan susunan seperti
berikut :
namapengguna@nama.mesin.di.internet
contoh
e-mail :
20281@gmail.com
Contoh
ini dibaca sebagai pengguna 20281 di mesin gmail.com, dimana nama.mesin.di.internet, menggunakan
pola penamaan mesin menggunakan teknik domain dan sama seperti di Web.
Dengan menggunakan konsep dari
protokol TCP/IP, setiap komputer yang terhubung pada jaringan TCP/IP, harus
mempunyai suatu alamat yang unik. Alamat ini dikenal sebagai Internet Protocol Number (IP Number / IP Address)
sebesar 32-bit dan direpresentasikan dalam bentuk desimal dibagi menjadi 4
bagian dipisahkan oleh titik. Sebagai contoh : 192.15.0.1
·
Host
Suatu komputer yang terhubung
dengan suatu jaringan. Dalam hal ini adalah Internet. Komputer ini
dapat memberikan fasilitas
layanan kepada jaringan yang terhubung kepadanya.
·
Domain
Suatu tata cara penamaan suatu host, yang digunakan untuk menentukan
posisi hirarki host dari jaringan Internet ini.
Dibawah nama domain dalam hirarki ini dimungkinkan adanya nama subdomain.
Dalam hal penentuan nomor IP Address dan nama domain tidak boleh
sembarangan, permohonan membuat IP
Address dan nama domain harus diajukan kepada Internet Network Information
Center (InterNIC). Badan ini mengelola
pemakaian alamat IP dan nama domain bukan pengelola Internet.
Beberapa contoh nama domain yang ada
di Internet :
·
.com,.co.id : digunakan
untuk badan komersial
Contoh : gmail.com, sctv.co.id
·
.edu, .ac :
digunakan untuk lembaga pendidikan
Contoh : ucla.edu, sejahtera1.ac.id
·
.gov, .go :
digunakan untuk lembaga pemerintahan
Contoh : fbi.gov, bppt.go.id
·
.net : digunakan untuk gateway jaringan dan ISP
Contoh : ibm.net
·
.mil : digunakan untuk militer
Contoh : af.mil
·
.org, .or :
digunakan untuk organisasi
Contoh : scout.org, asean.or.id
Saat ini jaringan Internet
sudah mencakup banyak sekali negara, untuk mempermudah identifikasi lokasi host
Internet ini, maka dibuat hirarki nama domain negara.
Berikut ini adalah beberapa nama
domain negara :
·
id : Indonesia
·
au : Australia
·
ca : Canada
·
fr : France
·
my : Malaysia
·
sg : Singapura
·
uk : United Kingdom , dan
lain-lain
Kesimpulan :
Berdasarkan
penjelasan diatas, dapat disimpulkan bahwa terdapat beberapa pola dasar
pengalamatan di Internet , yaitu : untuk keperluan Web dan untuk keperluan e-mail. Serta dalam hal penentuan nomor IP Address dan nama domain tidak boleh
sembarangan, permohonan membuat IP
Address dan nama domain harus diajukan kepada Internet Network Information
Center (InterNIC).
Sumber :
http://artikel-teknolog.blogspot.com/2012/01/pengalamatan-di-internet.html
Tidak ada komentar:
Posting Komentar